Jumat, 29 Oktober 2021

Acara Pengantar Purna Tugas Kaur Perlengkapan Sub Bagian Pembinaan Kejaksaan Negeri Banjarnegara


Banjarnegara (29/10/2021),- Kejaksaan Negeri Banjarnegara menggelar acara Pengantar Purna Tugas Kaur Perlengkapan pada Sub Bagian Pembinaan Kejaksaan Negeri Banjarnegara Ibu Oegi Widayati secara sederhana dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, acara yang berlangsung pada hari Jumat tanggal 29 Oktober 2021 di Kantor Kejaksaan Negeri Banjarnegara Jalan Ahmad Yani No 18 Krandegan Banjarnegara.


Dalam acara turut hadir Kasubagbin Kejari Banjarnegara Selamat Indra Wijaya, SH., MH., Kasi Intel Kejari Banjarnegara Yasozisokhi Zebua, SH., Kasi Pidum Kejari Banjarnegara Nasruddin, SH, MH., Kasi Pidsus Kejari Banjarnegara  R. Angga Aprianto, SH., Kasi BB Dan BR Kejari Banjarnegara Febrianti Primaningtya, SH., para Kasubsi / Kaur dan Jaksa Fungsional serta staf pegawai pada Kejaksaan Negeri Banjarnegara.



 

Ibu Oegi Widayati selaku Kaur  (Kepala Urusan) Perlengkapan pada Sub Bagian Pembinaan Kejaksaan Negeri Banjarnegara yang telah mengabdi selama 35 tahun sebagai ASN (Aparatur Sipil Negara) dilingkungan Kejaksaan Republik Indonesai atau dilingkungan Korps Adhyaksa. 






Kepala Kejaksaan Negeri Banjarnegara Wahyu Triantono, SH dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada Ibu Oegi Widayati yang memasuki masa purna tugas, dengan nilai Cum Laude artinya dapat melaksanakan tugas sampai pada akhir masa tugas, karena itu merupakan sebuah kehormatan bila kita dapat melaksanakan tugas hingga pada masa akhir dan memasuki masa purna tugas, mohon doa kiranya kami juga dapat melaksanakan tugas hingga sampai pada masa purna tugas dengan baik seperti Ibu Oegi Widayati, terimakasih kepada Ibu Oegi Widayati atas pengabdian yang diberikan dengan tulus dan kiranya kedepan ikatan silaturahmi terus terjalin.





Pada kesempatan tersebut Ibu Oegi Widayati secara singkat menyampaikan kesan dan pesan selama melaksanakan tugas, kemudian menyampaikan permohonan maaf atas hal hal yang tidak berkenan selama ini baik disengaja maupun tidak disengaja serta mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya atas kebersamaan dan perhatian dari Kajari maupun dari dari rekan rekan seluruh pegawai.






Akhir acara, Kepala Kejaksaan Negeri Banjarnegara Wahyu Triantono, SH beserta Ketua IAD (Ikatan Adhyaksa Dharmakarini) Daerah Banjarnegara Ny. Anis Triantono memberikan cendramata sebagai ungkapan terimakasih kepada Ibu Oegi Widayati, kemudian dilanjutkan oleh Kasubagbin Dan Para Kasi serta seluruh pegawai Kejaksaan Negeri Banjarnegara.
(Intel/Humas-KN.Bna)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Rapat Koordinasi Dengan OPD Dalam Rangka Mewujudkan Netralitas ASN Pada Pemilu Serentak Tahun 2024

KEJARI BANJARNEGAR. Rabu, 24 Mei 2023. Bertempat di Aula Central Convention Hall. Kejaksaan Negeri Banjarnegara mengikuti kegiatan  Rapat ko...

Popular Posts